Dirjen Bina Bangda: Daerah Punya Peran Strategis dalam Penguatan Ekonomi Kreatif

medik-tv.com JAKARTA – Penguatan ekosistem ekonomi kreatif (ekraf) di tingkat daerah menjadi perhatian serius pemerintah pusat. Tanpa peran aktif dari pemerintah daerah, sektor ini dinilai sulit berkembang secara maksimal.

Isu ini menjadi pembahasan utama dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) yang digelar oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), beberapa waktu lalu di Thamrin Nine Ballroom, Jakarta.

Menurut Dirjen Bina Bangda, pemerintah daerah memegang peranan strategis dalam mendorong pertumbuhan ekraf, mulai dari penyusunan regulasi hingga fasilitas pelaku industri kreatif di wilayah masing-masing.

“Pemerintah daerah punya peran penting dalam menciptakan lingkungan yang mendukung tumbuhnya sektor ekonomi kreatif,” ujar Restuardy, dalam keterangannya diterima redaksi, Jum’at (11/7/2025).

Ia mengacu pada Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2019 yang mengatur perlunya peran aktif daerah dalam pengembangan ekraf.

Dalam RPJMN 2025–2029, sektor ini bahkan ditetapkan sebagai salah satu sektor strategis nasional bersama ekonomi digital.

Sementara itu, Menteri Ekonomi Kreatif, Teuku Riefky Harsya, menyampaikan bahwa kontribusi sektor ekraf terus tumbuh dalam 10 tahun terakhir.

Jumlah tenaga kerja meningkat dari 14 juta menjadi 26,47 juta orang. Nilai tambahnya melonjak dari Rp700 triliun menjadi Rp1.532 triliun, dan nilai ekspor naik dari USD 15 miliar menjadi USD 25 miliar.

Rakornas dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, mulai dari kepala daerah, dinas pariwisata dan ekonomi kreatif, pelaku industri, hingga akademisi. Forum ini diharapkan mampu merumuskan langkah konkret dalam memperkuat peran daerah dalam pembangunan ekonomi kreatif nasional.

  • Nanang Medik.tv Jakarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *